Nilai manusia, bukan bagaiman ia mati, melainkan bagaimana ia hidup. Bukan apa yang telah ia perolah, melainkan apa yang telah ia berikan. Bukan apa pangkatnya, melainkan apa yang telah diperbuat dengan tugas yang diberikan Tuhan kepadanya

Jangan biarkan setiap orang yang datang pada anda, pergi tanpa merasa lebih baik dan lebih bahagia. Jadilah ungkapan hidup dari kebaikan TUHAN. Kebaikan dalam wajah anda, kebaikan dalam mata anda, kebaikan dalam senyum anda.

Ego adalah singkatan dari Edging God Out (menjauh dari Tuhan).

Yang saya khawatirkan bukanlah apakah Tuhan ada di pihak kita, tapi apakah kita ada di pihak Tuhan. Karena Tuhan selalu benar.

Tantangan dari kepemimpinan adalah menjadi kuat, bukan menjadi kasar; menjadi baik, bukan lemah; menjadi berani, bukan penggertak; menjadi berpikir, tapi bukan malas; menjadi rendah hati, tapi bukan takut; menjadi bangga, tapi bukan sombong; mempunyai humor, tapi tanpa kebodohan.

Rencana Tuhan selalu berakhir dengan kebaikan. Kita tinggal mematuhinya.

Akhir dari upaya terbaik kita adalah awal dari campur tangan Tuhan.

Janganlah menuhankan mausia dan memanusiakan Tuhan

Pasar, seperti Tuhan, membantu mereka yang membantu dirinya sendiri. Tidak seperti Tuhan, pasar tidak memaafkan mereka yang tidak tahu apa yang mereka lakukan.

Di dalam bisnis… hal ini kadangkala terbalik! Seharusnya bisnis untuk mendukung pekerjaan Tuhan, bukan pekerjaan Tuhan untuk mendukung bisnis.

Orang bisa hidup tanpa ibu dan ayah, tetapi tidak mungkin hidup tanpa Tuhan

Bila rahasia sebuah atom dari atom-atom tersingkap, rahasia segala benda ciptaan, baik lahir maupun batin akan tersingkap, dan kau takkan melihat pada dunia ini atau dunia yang akan datang kecuali Tuhan